Dalam perkuliahan ada masanya di mana dosen meminta mahasiswa untuk maju ke depan kelas dan mempresentasikan tugas yang telah mereka buat. Demi mendapatkan nilai yang bagus di mata kuliah yang bersangkutan tentunya mahasiswa harus mengerti cara membuat slide presentasi yang benar. Kualitas slide yang dipresentasikan menjadi penilaian tersendiri bagi dosen, sehingga kalau slide yang dibuat bagus maka baguslah nilainya, kalau buruk ya buruk juga. Oleh karena itu, pada kesempatan ini blog Jurnal Pembelajar akan membagikan informasi penting tentang tips membuat slide presentasi ini, disimak ya.

cara membuat slide presentasi yang benar
Presentasi yang benar

Tulisan di slide hanya poin-poin saja

Kesalahan umum mahasiswa dalam membuat slide adalah menyalin utuh tulisan di word ke powerpoint akibatnya paragraf yang panjang dipaksakan muat di 1 halaman slide. Jadilah kotak teks dengan font yang sangat kecil biar muat. Hal ini tidak benar lho, Sob. Namanya saja powerpoint jadi seharusnya yang dituliskan di slide itu poin-poinnya saja.

Gunakan desain slide yang simpel tapi menarik

Agar tidak mononton karena tulisan saja, gunakanlah desain menarik untuk slide presentasimu. Banyak desain/template slide menarik yang dibagikan gratis di internet, kamu bisa memilih mana yang paling cocok. Namun pilihlah desain yang simpel, karena kalau terlalu rumit akan menyusahkan para audiens termasuk dosen yang akan memberi nilai.

Pastikan slide yang dibuat mampu dibaca

Selanjutnya kamu juga perlu memastikan slide yang kamu buat mampu dibaca dengan baik oleh para audiens. Hindari pewarnaan tulisan yang bentrok dengan warna latarnya. Inti dari slide adalah tulisan atau poin-poinnya jadi pastikan tulisan tersebut mampu dibaca dengan jelas dan mudah.

Hindari menggunakan animasi

Hampir semua dosen tidak suka presentasi yang bertele-tele. Dosen tidak punya banyak waktu cuma buat nunggu tulisan jatuh dari atas lalu memantul-mantul sampai bisa duduk dengan manis. Please, buang semua animasi karena banyak mahasiswa yang juga mengantri untuk tampil. Saat kuliah semuanya harus efisien, tidak ada namanya buang-buang waktu.

Desain gambar, chart, text box harus rapi

Tempatkanlah gambar, chart dan text box pada posisi yang benar. Aturlah agar rapi sehingga enak dipandang. Jangan menyusunnya secara serampangan apalagi jika saling timpal-menimpal. Kalau perlu buat halaman-halaman khusus untuk gambar, chart dan text box.

Pilihlah font yang baik, baik jenis maupun ukurannya

Dalam membuat slide presentasi yang benar mahasiswa juga harus memerhatikan font yang digunakan. Gunakanlah jenis font yang mampu bacanya tinggi. Tidak perlu banyak gaya yang penting mudah dibaca. Selain itu pilihlah ukuran font yang pas sehingga slide tampil bagus dan tidak menyakiti mata para audiens.

Konsisten 

Terakhir, dalam membuat slide presentasi kamu harus konsisten, tidak boleh plin-plan. Jangan mengubah-ubah jenis font atau ukuran font tanpa sebab. Setialah pada satu format (bahkan format bullet & numbering yang digunakan). Perhatikan aspek estetika dalam membuat sebuah slide presentasi.

Baca juga: 7 Kiat Ampuh Mengatasi Grogi Saat Tampil di Depan Umum

Slide presentasi yang baik akan memancing penilaian awal yang baik dari para audiens. Tidak menjadi masalah besar ketika penyampaian presentator kurang baik asalkan slide bisa membantu audiens dalam memahami apa yang disampaikan. Nah, setelah mengetahui cara membuat slide presentasi yang benar, sekarang kamu sudah bisa membuat slide yang lebih baik, kan? Semoga presentasinya sukses dan mendapat nilai yang bagus. Aamiin.
error: Konten dilindungi